Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Masalalu Adalah Guru Terbaik


Masalalu adalah guru terbaik, sebab masa lalu bisa dikatakan sebuah pengalaman hidup, sedangkan pengalaman adalah guru terbaik dalam hidup ini. Maka, pelajarilah segala kesalahan yang terjadi dimasalalu, dan simpanlah segala kebaikan yang ada untuk masa depan yang lebih baik.

Bagai seorang yang melamar sebuah  pekerjaan, pasti suatu perusahaan menanyakan kamu punya pengalaman kerja apa, ini menunjukan pengalaman adalah suatu modal untuk membangun hidup lebih baik dan bermanfaat.



Tidak usah terlalu menyesali hal yang terjadi dimasalalu, jika hal itu hanya membuatmu trauma untuk melangkah kembali dalam menapaki hidup masa sekarang.

Kau harus selalu sadar akan satu hal, bahwa kau tidak hidup dengan terus mundur, tetapi kau hidup dengan terus menyongsong masa depan, maka pahamilah tanggung jawabmu, agar kau bisa menjadi peribadi yang lebih baik lagi dimasa yang akan datang.

Jika kau hanya terpaku pada masa lalu dengan penyesalan mendalam, tetapi hal itu memberatkan langkahmu untuk maju, maka penyesalanmu adalah tindakan terbodoh yang telah kau lakukan.
Sebab, resahmu tidak akan menjadikanmu memperbaiki segala yang terjadi menjadi lebih baik, bila kau tak tahu caranya mengikhlaskan masalah yang telah lalu dengan keyakinan pasti menjadi lebih baik dimasa depan.

Biarlah masalalumu buruk, asal kau mampu memperbaiki masa sekarang untuk masa depan yang lebih berarti. Karena, masa depan yang lebih baik dan berarti itu akan tercipta bila kau tahu caranya memaksimalkan hari ini dengan segala perbaikan yang ada.

Kamukan sudah sadar betapa hancurnya masalalu mu, sekarang kamu harus tau bagaimana membayar semua perbuatan itu. Allah selalu bersama hambaNya yang ingin berubah menjadi baik. Jangan pernah takut dalam berbuat baik, kamu harus tegas.

Pelajarilah sisa kebaikan yang kau simpan dimasa lalu, sebagai pengingat bahwa siapapun boleh menjadi lebih baik dari masa kemasa, dan sebagai pengingat bahwa tak ada satupun manusia yang luput dari kesalahan.

Tetapi bila kau mengingat kebaikan walau hanya sedikit, maka tentu kau akan mengerti bahwa hidup yang lebih baik itu milik siapapun yang mampu untuk berjuang tanpa terpaku pada kesalahan dimasa lalu.

Maafkan semua orang yang menyakiti mu, berbuatlah baik maka kamu akan di baiki. Memaafkan lah maka kamu akan di maafkan. Semangatlah dalam berubah, hantam semua rintangan yang menghadang.  Kamu bukan orang yang lemah, kamu kuat.

Janganlah kamu  pernah nyesel baik sama orang, biarkan mereka yang nyesel jahat sama kamu. Allah saja memaafkan semua kesalahan kita yang begitu besar, masa kamu sendiri ngga mau memaafkan sodara kamu sendiri yang hanya soal pribadi dan bisa di sikapi secara dewasa. 

Jadi perbanyaklah pengalaman baikmu . . .

Posting Komentar untuk "Masalalu Adalah Guru Terbaik"